PASANG INFUS PRINTER HP (SIMULASI)

Memodifikasi printer 'HP' type inkjet tentu bukanlah pekerjaan mudah. Perlu ketekunan disertai jam terbang dan penguasaan dasar-dasar sistem tinta infus pada umumnya.

Hal mendasar yang membedakan di sini adalah printer HP tipe inkjet pada umumnya tidak memiliki 'station unit' untuk proses cleaning yang dalam konteks ini tentu saja berfungsi untuk menyedot / menarik tinta dari tabung infus menuju ke katrid.

Prinsipnya adalah bahwa bagaimana si pemodif bisa membuat katrid (integrated cartridge) pada printer HP yang akan diinfus sedapat mungkin bisa dalam kondisi 'vacuum' hingga kemudian tinta dari tabung infus dapat mengalir saat proses pencetakan hanya dengan dorongan udara dari lubang tabung infus.

Idealnya memang sistem infus pada printer HP menggunakan tabung infus yang sudah memiliki stabilizer udara, baik itu menggunakan tangki damper sebagai tambahan maupun stabiliser bawaan tabung infusnya. Hal ini dimaksudkan agar sedapat mungkin proses modifikasi ini bisa mengurangi resiko tinta banjir pada katrid atau sebaliknya tinta melorot (tidak dapat mengalir dan hanya kembali ke tabung).

Baiklah berikut ini kami coba memaparkan 'step-by-step' pemasangan tinta dengan sistem infus pada printer HP, adapun printer yg digunakan kali ini HP Deskjet 1050.

Pastikan posisi katrid sudah dalam kondisi seperti ini.

cari letak yang pas untuk menempelkan lengan ayun selang infus.

Jepit selang dengan bracket arm yg sudah dikecilkan

Tempelkan bracket selang tepat di area lengan ayun  yang telah ditetapkan

Pastikan gerak 'carriage unit' tidak terganjal selang.

Usai pengaturan letak selang beserta letak lengan ayun yang dipilih,
rapikan selang pada bagian kiri agar tidak menghalangi gerak 'carriage' untuk ke kiri.

Tampak depat usai pengaturan, pastikan gerak 'carriage' tidak terganggu
oleh selang uang telah terpasang. Pastikan juga agar selang tidak mneyentuh  pintu  akses katrid,
tidak menyentuh gear kertas yang terdapat pada pintu katrid, tidak terlalu kencang dan tidak terlalu kendor

demikian tampak muka
 ----------------------------------------------------------------------------------------------------------

Sekian simulasi modif printer HP dari kami, selamat mencoba dan salam sukses.


Comments

  1. ajib nih mas bro.. kebenaran ane mau modifikasi print HP All in one. tapi ada satu yang ditanyakan, memodifikasi selang pembuangan tintanya bagaimana nih mas bro.. ane tunggu ya.

    ReplyDelete
  2. wadouuw,, hp aio g perlu pake pembuangan mas gan bro, toh dia jauh lebih irit karena hanya sistem dipanasi trus di sapu/scrap pake karet/wiper yg di ada di purge unit itu... mending dibersihkan manual aja, alias bongkar printer, ganti sponge atau cuci sampe bersih..

    ReplyDelete
  3. Mas,lubang cartridge printer hp tu kan sdh gede dari sononya, masih perlu diperbesar pakai bor 2,6mm gk ?, atau gk perlu?

    ReplyDelete
    Replies
    1. pake obeng aja, di puter2 sesuaikan sampe sesuai lubangnya

      Delete
  4. Pak Admin, numpang promo, barangkali ada yang butuh ink stabiliser. bisa beli Ink stabiliser di sini. dan kami juga menerima infus untuk printer HP.

    ReplyDelete
  5. Bos bisa pasang infus printer HP deskjet 1050,
    lokasi: komp. Inkopad blok G 5 no 7 rt/rw 002/006. Kel. Sasak panjang kec. Tajurhalang kab.bogor.
    Harga berapa???

    ReplyDelete




  6. I really enjoy the blog.Much thanks again. Really Great.

    HP Envy 4520 Wireless Setup

    ReplyDelete
  7. Wonderful blog & good post.Its really helpful for me, awaiting for more new post. Keep Blogging!
    HP Deskjet 2132 Driver

    ReplyDelete
  8. di jogja yg jual dumper dimana ya?????

    ReplyDelete
    Replies
    1. beli aja di tokopedia di www.tokopedia.com/tokotinta

      Delete

Post a Comment